Cara Memilih Buah Manggis

Melihat dari manfaatnya tentu buah manggis kualitas terbaiklah yang manfaatnya juga akan maksimal. Nah, untuk memilih buah manggis tidak sembarangan bisa kita lakukan. Kalau sembarangan bisa-bisa bukan buah manggis terbaik yang kita dapat malah sebaliknya, jangan-jangan buah manggis dengan kualitas jeleklah yang kita dapat. Untuk itu, agar anda terhindar dari kesalahan dalam memilih buah manggis, ada baiknya anda baca tips berikut ini.

cara memilih buah manggis

  1. Pilihlah buah manggis yang berwarna ungu tua, itu menandakan bahwa buah manggis tersebut telah matang sempurna.
  2. Perhatikan tangkainya, pilihlah buah manggis yang tangkainya masih memiliki daun kelopak utuh serta memiliki warna hijau segar. Itu menandakan buah manggis tersebut masih segar.
  3. Pilihlah buah manggis yang kulitnya lembut ketika dipencet atau diraba, itu menandakan buah manggis tersebut dalam kondisi matang sempurna.
  4. Jangan memilih buah manggis yang kulitnya keras dan berwarna hitam, itu menandakan buah manggisnya sudah lewat matang, bahkan bisa jadi sudah busuk. Biasanya buah yang seperti ini akan sulit sekali untuk dikupas.
  5. Kondisi buah manggis yang keras ada dua, jika kondisi keras pada saat manggis berwarna hijau itu menandakan buah manggis masih muda dan belum matang, namun jika kondisi keras saat manggis berwarna kehitaman itu menandakan manggisnya telah lewat matang.
  6. Jangan memilih buah manggis yang ada getah kuning di kulitnya, karena itu menandakan di bagian dalamnya akan ada getah kuning yang lebih banyak lagi, tentu membuat buah manggisnya tidak enak lagi untuk dinikmati. Kondisi ini biasanya dikarenakan buah penyok akibat terjatuh saat dipanen atau juga memar yang terjadi saat pengiriman, nah di bagian yang memar dan penyok inilah yang akan mengeluarkan getah yang nantinya akan berubah warna jadi kuning.
  7. Untuk melihat kondisi buah manggis masih bagus atau tidak, sama seperti telur, anda juga bisa memasukkannya kedalam air. Bedanya kalau telur yang mengapung itu menandakan telurnya sudah dalam kondisi tidak baik, tetapi kalau buah manggis yang mengapung itu menandakan bahwa buah manggisnya masih dalam kondisi bagus.
  8. Untuk melihat isi buah manggis, anda bisa mengetahuinya dengan melihat corak kelopak bunga yang ada di ujung buahnya, jumlah kelopak sudah pasti akan sama dengan jumlah isinya. Saran saya pilihlah yang di atas empat, karena isi buahnya akan kecil-kecil dan bisa langsung ditelan.
  9. Jangan memilih buah manggis yang berukuran besar karena daging buah yang memiliki biji besar akan semakin banyak, tentu hal ini akan mengurangi kenikmatan karena biji yang besar tidak bisa langsung ditelan.
  10. Untuk mengupas manggis, ada baiknya anda menggunakan pisau, karena kalau menggunakan tangan akan membuat kulit buah mengeluarkan cairan kemerahan yang agak sedikit pahit rasanya.

Tengkyu 🙂